Blogroll

loading...

Blogger templates

loading...

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN KELAS VI TEMA 2


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan                  : SD
Kelas/ Semester                      : VI/1 (Satu)
Tema/ Subtema/ PB                 : 2. Persatuan dalam perbedaan/ 2. Rukun dalam perbedaan/4
Alokasi Waktu                         : 1 x Pertemuan (6 x 35 Menit)

A. Kompetensi Inti (KI)
1. Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam  
    berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya serta cinta tanah air.
3. Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati, menanya dan
   mencoba berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
   kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah, dan tempat bermain.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dan konseptual dalam bahasa yang jelas, sistematis, logis,
   dan kritis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan
   dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator

BAHASA INDONESIA
1.1  Meresapi makna anugrah Tuhan Yang Maha Esa atas keberadaan ciri khusus makhluk
hidup, hantaran panas, energi listrik dan perubahannya serta tatasurya.
1.1.1       Menunjukkan perilaku bersyukur atas keanekaragaman makhluk hidup sebagai  
anugrah  Tuhan Yang Maha Esa.
2.1 Memiliki kepedulian dan tanggung jawab tentang ciri makhluk hidup dan lingkungan melalui  
      pemanfataan bahasa Indonesia.
      2.1.1 Menunjukkan perilaku tanggung jawab dalam menuliskan teks investigasi.
3.1 Menggali informasi dari teks laporan investigasi tentang ciri khusus makhluk hidup dan
      lingkungan, serta campuran dan larutan dengan bantuan guru dan teman dalam bahasa  
      Indonesia lisan dan tulis dengan memilih dan memilah kosakata baku.
      3.1.1 Mengidentipikasi 4 Informasi ciri khusus Tumbuhan bias beradaptasi terhadap
       lingkungannya
4.1 Mengamati, mengolah, dan menyajikan teks laporan investigasi tentang ciri khusus
      makhluk hidup dan lingkungan, serta campuran dan larutan secara mandiri dalam bahasa
      Indonesia lisan dan tulis dengan memilih dan memilah kosakata baku.
     4.1.1 Menyajikan teks laporan investigasi strategi mengukur sudut dalam kehidupan  
      Seharihari (sudut pada cabang tumbuhan, dll) di lingkungan sekitar.
.
IPs
1.3, Menghargai karunia dan rahmat Tuhan YME yang telah menciptakan manusia dan 
       lingkungannya.
      1.3.1          Menunjukkan perilaku bersyukur atas karunia dan rahmat Tuhan YME yang
        telah menciptakan manusia dan lingkungannya.
2.3, Menunjukkan perilaku tanggung jawab, peduli, percaya diri dalam mengembangkan pola  
      hidup sehat, kelestarian lingkungan fisik, budaya, dan peninggalan berharga di            
      masyarakat.
       2.3.1         Menunjukkan perilaku tanggung jawab dalam mengembangkan pola hidup  
       sehat, kelestarian lingkungan fisik, budaya, dan peninggalan berharga di
        masyarakat
3.2 Menunjukkan pemahaman sebab dan akibat terjadinya perubahan masyarakat Indonesia  
      dari Masa Pergerakan Kemerdekaan sampai dengan Awal Reformasi dalam kehidupan   
      berpolitik, berkebangsaan, dan bernegara.
      3.2.1 Menjelaskan melalui lini masa tentang perubahan kehidupan masyarakat Indonesia  
      Dari Masa Persiapan Proklamasi Kemerdekaan.
4.2 Menyajikan hasil pemahaman tentang sebab dan akibat terjadinya perubahan masyarakat
       Indonesia dari Masa Pergerakan Kemerdekaan sampai dengan Awal Reformasi  
       Dalamkehidupan berpolitik, berkebangsaan, dan bernegara dalam bentuk tulisan
       4.2.1 Menyajikan secara lisan dan tulisan sebab akibat terjadinya perubahan kehidupan 
       masyarakat Indonesia dari Masa Persiapan Proklamasi Kemerdekaan.

MATEMATIKA
1.1 Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
      1.1.1 Mematuhi ajaran agama yang dianutnya.
2.1 Menunjukkan sikap cermat dan teliti, jujur, tertib dan mengikuti aturan, peduli, disiplin  
     waktu, tidak mudah menyerah serta bertanggungjawab dalam mengerjakan tugas.
     2.1.1 Menunjukan perilaku teliti dalam menyelesaikan operasi hitung dalam bentuk
      pecahan.
     2.1.2 Menunjukkan perilaku disiplin waktu pada saat menyelesaikan tugas.
3.3 Menentukan besar sudut yang ditemukan dalam kehidupan sehari-hari di rumah, sekolah
    dan tempat bermain dengan satuan tidak baku dan satuan derajat termasuk sudut antara
    arah mata angin dan sudut di antara dua jarum jam.
    3.3.1 Menceritakan strategi mengukur besar sudut menggunakan satuan tidak baku..
4.6 Mengukur besar sudut yang ditemukan dalam kehidupan sehari-hari di rumah, sekolah dan
     tempat bermain dengan satuan derajat termasuk sudut antara arah mata angin dan sudut di
     antara dua jarum jam.
     4.6.1 Mengukur sudut pada benda di dalam kehidupan sehari-hari menggunakan satuan
      tidak baku

C. Tujuan Pembelajaran

1. Melalui kegiatan observasi dan eksplorasi, siswa mampu menceritakan strategi mengukur  
     besar sudut menggunakan satuan tidak baku dengan cermat dan logis.
2. Menggunakan satuan tidak baku, siswa mampu mengukur sudut pada benda di dalam    
    kehidupan sehari-hari dengan cermat dan logis.
3. Setelah melakukan eksplorasi dan observasi, siswa mampu menjelaskan langkah-langkah   
    mengukur sudut menggunakan satuan tidak baku dengan menggunakan bahasa yang runtut
    dan kosakata baku.
4. Setelah melakukan eksplorasi, siswa mampu menulis teks laporan investigasi menggunakan   
    bahasa yang runtut dan menggunakan kosakata baku.
5. Melalui lini masa, siswa mampu menjelaskan perubahan kehidupan bangsa Indonesia dari
    Masa Persiapan Proklamasi Kemerdekaan dengan penanaman nilai cinta tanah air.
6. Melalui lini masa, siswa mampu mempresentasikan tentang perubahan kehidupan bangsa  
      Indonesia dari Masa Persiapan Proklamasi Kemerdekaan dengan penanaman nilai cinta  
       tanah air.

D. Materi Pembelajaran
1. Bahasa Indonesia: membaca dan menulis laporan teks investigasi.
2. IPS: Menjaga kerukunan di lingkungan.
3. Matematika:  Bangun dan Sudut.

E. Pendekatan dan Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : saintifik [mengamati, menanya, mengumpulkan informasi/ mencoba, mengasosiasi/ mengolah informasi, dan mengkomunikasikan]
2. Metode : diskusi, tanya jawab, latihan, penugasan.

F. Langkah-langkah Pembelajaran

Pendahuluan

1. Siswa berdoa bersama dipimpin salah satu siswa.
2. Guru menyampaikan materi sebelumnya dan mengaitkankannya dengan materi yang akan dipelajari.
3. Siswa menyanyikan lagu “Pelangi” bersama-sama.
4. Guru menyampaikan tema dan subtema yang akan dipelajari.
5. Guru memberikan motivasi agar siswa belajar dengan giat.

10 Menit
Kegiatan Inti
1. Guru menyampaikan kepada siswa Menjaga kerukunan di lingkungan tempat tinggal kita adalah merupakan tugas setiap
warga. Dengan hidup rukun, kita dapat menciptakan persatuan dalam perbedaan.
2. Guru menambahkan bahwa:Rukun dalam perbedaan dapat diibaratkan seperti mozaik yang tertata rapi dari bangun dan warna yang berbeda sehingga menghasilkan keindahan.
3. Siswa mengamati mozaik yang terdapat pada gambar  
jendela di dalam buku siswa seperti berikut ini




 













4.Siswa menulis hal yang mereka ingin ketahui lebih lanjut tentang bangun, sudut, dan pengubinan pada mozaik tersebut dalam bentuk pertanyaan.
5.Siswa mendiskusikan pertanyaan yang mereka buat secara berkelompok
6. Siswa menyebutkan jenis sudut yang mereka temukan pada mozaik tadi.
7. Siswa memberikan penjelasan cara mereka menentukan  jenis sudut tersebut.
8. Siswa mencoba mengukur menggunakan satuan yang mereka buat sendiri.
9. Siswa mengikuti langkah-langkah berikut
Bahan-bahan yang diperlukan:
• 5 buah kertas hijau berbentuk segi tiga dengan ukuran sudut yang berbeda-beda
• Kertas HVS putih
• Gunting
1. Gambar sudut lancip pada kertas HVS putih dengan menggunakan penggaris.
2. Gunting sudut tersebut.
3. Gunakan sudut yang sudah
digunting tersebut sebagai
satuan pengukuran untuk sudut.
4. Ambil kertas hijau berbentuksegi tiga.
5. Buat perkiraan, berapa kali (besar sudut yang telah digunting) untuk menutup seluruh wilayah salah satu sudut pada segi tiga hijau (lihat gambar).
6. Catat hasil pengukuran pada table
7. Ulangi langkah tersebut untuk segi tiga lainnya
 



















10. Siswa menuliskan hasil pengukuran pada tabel yang terdapat dalam buku siswa.
11. Siswa membandingkan hasil pengukuran mereka dengan teman di sebelahnya.
12. Siswa menjawab pertanyaan yang terdapat dalam buku siswa.
13. Siswa menulis laporan berdasarkan percobaan yang mereka lakukan.
14. Laporan meliputi tujuan, alat dan bahan yang digunakan, langkah-langkah,hasil temuan, serta kesimpulan.
15. Siswa mengikuti langkah-langkah membuat busur berikut:
–– Lipat kertas seperti berikut.
 







 


































16.Siswa mempresentasikan lini masa tentang Pergerakan Kemerdekaan Indonesia sampai terjadinya proklamasi di dalam kelompok.
17. Siswa melakukan perenungan dengan menjawab pertanyaan yang terdapat dalam buku siswa

190 Menit
Penutup
1.     Siswa bersama guru membuat kesimpulan materi.
2.     Siswa bersama guru melakukan refleksi kegiatan belajar.
3.     Guru memberikan tugas.
4.     Siswa mempimpinn do’a di akhir pembelajaran.
10 ment

 G, Penilaian, Pembelajaran Remidial, dan Pengayaan
1.     Teknik Penilaian
a.     Penilaian Sikap : bersyukur, tanggung jawab, teliti, dan perduli
b.     Penilaian Pengetahuan : uraian dan jawaban singkat
c.      Penilaian Keterampilan : unjuk kerja
2.     Instrumen Penilaian
a.Penilaian sikap Muatan Mapel  Matematika, IPS, dan Bahasa Indonesia
No
Nama Peserta Didik
Aspek yang dinilai
Bersyukur
Teliti
Tanggung Jawab
Disiplin
1





2





3





4





5






Keterangan :
1 : Kurang
2: Cukup
3: Baik
4: Baik Sekali

b.Penilaian Pengetahuan dan Keterampilan Muatan Mapel Matematika
1.      Pengetahuan
Tentukan besar sudut gambar di bawah ini








                      2, Keterampilan















b. Penilaian Pengetahuan dan Keterampilan Muatan Mapel IPS
1.      Pengetahuan
            a, Apa manfaat hidup rukun dalam perbedaan di lingkungan mu ?
            b, Jelaskan makna yang tersirat dalam warna-warni dalam Mozaik?

                  2, Keterampilan












C. Penilaian Pengetahuan dan Keterampilan Muatan Mapel Bahasa Indonesia
1.      Pengetahuan
                 a, Mengidentipikasi 4 Informasi ciri khusus Tumbuhan bias beradaptasi terhadap   
                     lingkungannya!
                
                    2, Keterampilan






















H.Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
1. Media:
a. Teks laporan investigasi dengan judul “ Pengamatan Mozaik”
b. Gambar Mozaik.




 












C. Gamabar Sudut

1.     Alat
a.     Kertas HVS dan alat tulis
b.     Laptop dan LCD
2.     Sumber
Afriki, dkk. 2015. Buku Siswa SD/MI Kelas VI Tema 2 “Persatuan dalam Perbedaan” Tematik Terpadu Kurikulum 2013. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Afriki, dkk. 2015. Buku Guru SD/MI Kelas VI Tema 2 “Persatuan dalam Perbedaan” Tematik Terpadu Kurikulum 2013. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.




Blog Archive